Selamat ulang tahun pangkajene dan kepulauan


Pangkep, Faktualsulsel.com- Kadis Koprasi dan UMKM Kab. Pangkep H.A.Dewa Bochari mengharapkan kepada masyarakat agar”Mamanfaatkan segala peluang bisnis,Tapi harus bisnis yang halal bukan bisnis yang haram seperti NARKOBA karena dapat terjerat Hukum.

Penegasan tersebut dilontarkan pada acara” Sosialisasi kegiatan Sertifikat Hak atas tanah Usaha Mikro Kecil dan Menengah(UMKM) yang bekerja sama Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kabupaten Pangkep di kantor Kel. Kassi Kec. Balocci, Selasa 26 Februari 2018.

Dijelaskan Dengan adanya Sertifikat yang dimiliki, nantinya dapat dijadikan jaminan di Bank yang ditunjuk Pemerintah untuk mendapatkan modal usaha dengan suku bunga kredit yang tergolong rendah.

Rendahnya suku bunga kredit karena dusubsidi langsung oleh Negara, untuk Pangkep saja jatah yang diberikan melalui Kredit Usaha Rakyat (KUR) berkisar Seratus milyar Rupiah yang dikucurkan melalui Bank BRI, BNI dan Bank Sulselbar.

Kesempatan emas yang diberikan oleh Pemerintah harus dimamfaatkan sebaik baiknya apalagi untuk KUR suku bunga kreditnya diturunkan menjadi 7 persen yang dulunya 9 persen perbulan”, Jelas Dewa Bochari.

Acara kegiatan Sosialisasi Persertifikatan Hak atas tanah yang peruntukannya untuk Usaha Kecil dan Menengah(UKM) dihadiri Kadis Koprasi dan UMKM Drs.H.A.Dewa Bochari,BPN,Camat Balocci Jaenal Sanusi,Lurah Kassi Hj. A.Nana Pada,lurah Balleanging Asmira,ST. serta 26 Usaha Kecil dan Menengah dari dua kelurahan yakni Kelurahan Kassi dan kelurahan Balleanging.

Laporan: Abd Muin

Editor: Riswan

By Redaksi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *