Selamat ulang tahun pangkajene dan kepulauan


Makassar, Faktualsulsel.com- Pelaksanaan ujian berbasis komputer di MAN 2 Kota Makassar di mulai pada Hari Rabu, 13 Maret 2019. Pelaksanaan ujian ini di pantau langsung oleh Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Selatan.

H. Anwar Abu Bakar, S. Ag., M. Pd Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Selatatan menyampaikan dalam sambutannya ” pelaksanaan ujian ini sudah memasuki hari pertama semoga berjalan dengan lancar, selaku penyelenggara kebersamaan dan persatuan kita tetap terjaga tugas dan tanggungjawab kita membawa madrasah tetap menempati posisi terbaik di Sulawesi Selatan,” Ucapnya.

Madrasah kita kedepan mempunyai tantangan tersendiri olehnya itu diharapkan seluruh guru-guru tetap menjaga profesional nya, dan pada tahun ajaran baru nanti mudah mudahan kita punya siswa tetap tidak mengalami penurunan,”Ujarnya.

Ditempat yang sama Kaharuddin, S.Ag,M. Pd. Kepala MAN 2 Kota Makassar menyampaikan ” Alhamdulillah pelaksanaan UAMBN BK hari pertama ini bisa berjalan lancar dan aman dengan kedatangan bpk Kanwil Kemenag prov. Sulawesi Selatan dan Kabid pendma memantau langsung, kami menghaturkan banyak terima kasih atas kunjungannya dan sebagai laporan jumlah peserta ujian sebanyak 461 orang, ruangan yang disiapkan 4 dengan 3 sesi. Jumlah komputer Lab 1 sebanyak 42 unit, lab 2 sebanyak 42 unit, lab 3 sebanyak 30 unit di tambah 10 unit Lektop, lab 4 sebanyak 40 unit komputer,” Ujarnya.

Laporan: Nurdin Manurung

By Redaksi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *