Selamat ulang tahun pangkajene dan kepulauan


Tator,Faktualsulsel.com Debat Paslon Pilkada Tana Toraja Jilid II pada Selasa 1 Desember 2020 menjadi topik utama dalam Jumpa Pers antara KPU dan Kapolres Tana Toraja bersama awak media, Senin (30/11), Hotel Metro Makale.

Kapolres Tana Toraja, AKBP Sarly Sollu memberi penegasan agar Para Paslon yang akan berdebat tidak mengerahkan massa masing-masing paslon berkumpul pada titik lokasi debat.

Pemberlakuan keamanan secara ketat terkait pasca pandemik Covid-19 dan kondisi keamanan menjelang pemilukada 9 Desember nanti, Kapolres yang berlatar belakang Brimob ini siap melakukan antisipasi menjelang debat, “Kami akan menghalau massa paslon apapun ceritanya! Kami siapkan filter di jalan-jalan untuk itu, dalam radius 20 meter akan diberlakukan sistem blokade jalan,” serunya tegas.

Agar menjadi catatan penting, pesan Sarly, “Siapapun yang mendekat harus menunjukkan ID Card (tanda pengenal peserta/panitia debat), jika tidak jangan coba-coba. Bagi masyarakat yang akan terus ke Toraja Utara silahkan lewat, tetapi jangan ambil kesempatan untuk menyamar masuk ke lokasi, kami akan tindak!”

Khusus untuk debat kali ini pengamanan ekstra ketat menjadi tujuan utama jumpa pers bersama awak media. “Kami siagakan 250 personil Polri, terdiri dari 150 personil Polres Tana Toraja dan 100 personil dari Brimob, dari Kodim disiagakan 30 personil, juga disiagakan beberapa personil dari Instansi Perhubungan dan Satpol PP,” sambung Kapolres.

Selain persiapan keamanan ekstra ketat oleh Polres Tana Toraja. KPU juga mengatur hal-hal teknis saat debat II, termasuk unsur-unsur yang akan diundang pada acara debat dan stakeholder terkait.

Kontributor: Bahtiar Azis

Laporan. : Spy

Editor. Suardi

By Redaksi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *