Selamat ulang tahun pangkajene dan kepulauan


Pangkep, faktualsulsel.com-Inspeksi mendadak(Sidak) yang dilakukan oleh Tim Pengawasan Orang Asing (Timpora) Pangkep di lokasi perusahaan PT. Anugerah marmer jelita (AMJ) di Dusun Jenna Labbu desa Bulu Tellue kecamatan Tondong Tallasa, Rabu (3/7/2019).

Berhasil mengungkap keberadaan Tenaga kerja asing (TKA) asal negeri Cina yang menurut pihak perusahaan akan dipekerjakan sebagai tenaga ahli pada perusahaan tersebut.
Anggota Timpora Mustar,SH yang juga Kasi Intel Kejari Pangkep,”apresiasi awak media karena berkat koordinasinya sehingga masalah TKA asal Cina dapat terungkap,dan menurutnya, Timpora bekerja tak ada tendensi lain kecuali merasa prihatin karena seharusnya tenaga kerja lokal harus lebih diperhatikan untuk bekerja di perusahaan tersebut, Jelas Mustar.

“Dari hasil Investigasi dilokasi perusahaan PT. Anugerah Marmer Jelita (AMJ) lanjut Mustar, berhasil didapati 14 Orang TKA asal Cina yang terdiri 13 Pria dan 1 wanita sedangkan menurut pihak perusahaan 6 Orang lagi berada di Makassar untuk kelengkapan dokumen.

Sebelumnya diperoleh informasi bahwa TKA asal Cina yang sementara melengkapi dokumen Rencana Penggunaan Tenaga Kerja (RPTKA) berjumlah 19 Orang, sedangkan di lokasi perusahaan(tambang) ditemukan satu orang bernama, Shu kai hua yang tidak dilengkapi dokumen RPTKA dan akan diserahkan ke pihak Imigrasi Makassar untuk dilakukan penanganan lebih lanjut.

Laporan: Muin

By Redaksi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *