Selamat ulang tahun pangkajene dan kepulauan


Pangkep, faktualsulsel.com–Kesibukan sehari-hari kapolsek marang Iptu Sofyanto tidak menjadikan halangan untuk tetap menyambangi salah satu warganya yang terkena musibah hancurnya rumah milik Lk. Pamula, Umur 50 Thn, warga Kp. Maroangin kel. Marang Kec. Marang Kab. Pangkep yang tertimpa sebuah pohon, dikarenkan angin kencang yang terjadi pada hari minggu pukul 17.50 wita (16/2/2020).

“Kegiatan seperti ini kami lakukan tidak hanya dikarenakan korban mengalami musibah, akan tetapi kegiatan seperti ini akan terus kami lakukan, mengingat masih banyaknya warga yang kurang mampu dan membutuhkan uluran tangan kita, Dan kami pun berharap dengan kegiatan tersebut dapat mempererat tali silaturrahmi antara Kepolisian dengan masyarakat serta memberikan manfaat untuk warga yang bersangkutan “ ucap Iptu Sofyanto.

“Semoga dengan sedikit bantuan dari kami (polsek, red) bisa membantu meringankan beban saudara – saudara kita yang sedang mengalami musibah,” harapnya.

Menurutnya bahwa, kegiatan pemberian bantuan ini, tak lain adalah merupakan program khusus dari bapak Kapolres Pangep AKBP Ibrahim aji. S. I. K, untuk senantiasa membantu masyarakat Pangkep yang terkena musibah serta masyarakat yang kurang mampu.

Sementara itu Lk. Pamula beserta isterinya Pr. Harlinda mengucapkan banyak terima kasih kepada Bapak Kapolres Pangkep, melalui Kapolsek Ma’rang dan anggotanya atas kepeduliaannya dan perhatiannya terhadap kami.

(**/Deden)

Editor : Saiful

By Redaksi

One thought on “PEDULI WARGA YANG TERKENA MUSIBAH, KAPOLSEK MARANG BERI TALI ASIH.”

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *