Selamat ulang tahun pangkajene dan kepulauan


Maros faktualSulsel.Com
“Sebagian besar masyarakat di kabupaten Maros, mungkin belum semua memahami istilah yang disebut Stunting

Stunting adalah adanya masalah kurang gizi kronis yang disebabkan oleh kurang asupan gizi dalam waktu yang cukup lama, sehingga mengakibatkan gangguan pertumbuhan pada anak , yakni tinggi badan anak lebih renda atau kerdil dari standar usianya

Kondisi tubuh anak yang pendek atau kerdil seringkali dikatakan sebagai salah satu faktor genetik atau keturunan dari kedua orang tuanya , sehingga masyarakat banyak yang hanya menerima tanpa berbuat apa – apa untuk mencegahnya

Padahal di ketahui, genetik merupakan faktor determinan kesehatan yang paling kecil pengaruhnya bila di bandingkan dengan faktor perilaku , lingkungan , dan pelayanan kesehatan.

Dengan kata lain , Stunting merupakan masalah yang sebenarnya bisa dicegah ungkap kepala Desa Mattirotasi , Kecamatan Maros Baru Kabupaten Maros provinsi Sul – sel , dapat tumbuh dan berkembang secara optimal dan maksimal , dengan disertai kemampuan emosional, sosial , dan fisik yang siap untuk belajar serta mampu berinovasi dan berkompetisi.

“Terdapat tiga hal yang harus diperhatikan dalam pencegahan Stunting, yaitu perbaikan terhadap pola makan , pola asuh , serta perbaikan sanitasi dan akses air bersih “, tutur Alimuddin, Kamis 8/10/2020 , yang dikenal sebagai kepala Desa yang bisa mencegah Stunting terbaik di Kabupaten Maros.

Alimuddin mengimbau, agar masalah non kesehatan , jangan menjadi akar dari masalah Stunting, baik itu masalah ekonomi, politik , sosial , budaya , kemiskinan kurangnya pemberdayaan perempuan , serta masalah degradasi lingkungan.

Karena itu, Alimuddin menegaskan, kesehatan membutuhkan peran semua Sektor dan tatanan masyarakat , untuk mencegah Stunting, harapnya.

Sementara itu Ketua DPD APKAN Maros ( Aliansi pemantau kinerja Aparatur Negara) RI Irianto Amama mengatakan, dari pantauan DPD APKAN RI Maros, Desa Mattirotasi , Kecamatan Maros Baru , Kabupaten Maros merupakan Desa terbaik di Kabupaten Maros , yang berhasil melakukan pencegahan Stunting , dan patut di Contoh , ujarnya

Laporan. : Zaenal

Ka Biro Maros Faktual Sulse Com

Editor. : Suardi

By Redaksi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *