Selamat ulang tahun pangkajene dan kepulauan


GOWA – Lembaga Poros Rakyat Indonesia, Kiwal Garuda Hitam Gowa dan Gojai Media Group yang tergabung dalam sebutan Pilar Tiga Dimensi, akan melakukan investigasi ke setiap Desa tersebut dan meminta untuk terbuka terkait anggaran penggunaan ADD Desa dan ADD Desa, serta bagaimana peruntukannya, Rabu (15/12/2021).

Pilar Tiga Dimensi akan turun langsung di setiap Desa di beberapa kabupaten terkhusus Gowa, Takalar dan Maros untuk meminta transparansi setiap pelaksana desa, implementasi anggaran akhir tahun selama setahun perjalanan.

Pemerintahan desa adalah penyelenggaraan urusan pemerintahan dan kepentingan masyarakat setempat dalam sistem pemerintahan Negara Kesatuan Republik Indonesia, Sesuai undang undang keterbukaan publik, dan arahan menteri keuangan, bahwa Dana Desa wajib di awasi dan dikawal penggunaannya, Sesuai UU No 14 tahun 2018 Tentang Keterbukaan Informasi Publik (KIP)

Oleh karena itu pemerintah Desa atau Kepala Desa yang disebut dengan nama lain perangkat Desa sebagai unsur penyelenggara pemerintahan Desa yang wajib untuk terbuka ke publik agar tidak menuai polemik negatif terhadap masyarakat.

Terbentuknya Pilar Tiga Dimensi yang akan turun langsung ke beberapa kecamatan di kabupaten Gowa untuk mengkonfirmasikan serta meminta setiap kepala Desa agar transparan terhadap penggunaan ADD dan DD yang mereka kelola serta swakelola apapun dengan bentuk pengelolaannya.

Namun sebelumnya Pilar Tiga Dimensi tersebut akan menemui beberapa Lembaga penegak hukum, dalam hal ini Kepolisian Republik Indonesia (Polda Sulsel), Kejaksaan Tinggi Provinsi Sulsel dan Daerah, Lembaga KPK serta Oumbudsman untuk meminta dukungan sebagaimana mestinya bahwa sebagai Pengontrol kinerja pucuk pemerintah khususnya di pedesaan yang dimana ada uang negara yang mereka kelola.

Ketua Poros Rakyat Jafar siddik Dg emba nengatakan di hadapan awak media, “Kami akan turun langsung menemui para kepala desa meminta agar terbuka menjelaskan apa saja yang mereka lakukan dengan ADD dan DD di Desa tersebut dan jangan hanya memasang spanduk saja tapi hasil pekerjaannya harus jelas” ungkapnya

Hal Senada yang di ungkapkan Ketua Kiwal garuda Hitam Muh Amin “bahwa kami akan Kawal Poros Rakyat dalam bekerja Sebagai perwakilan masyarakat dalam sistem pengontrol kinerja pemerintah bagi kepala desa” Jelasnya.

Sementara Ketua Umum Gojai Media Group mengatakan “bahwa Kami ikut dalam hal peliputan karena media tupoksinya mempublis hasil investigasi kedua lembaga yang akan kami dampingi dari hasil konfirmasi dan laporan para kades” tutupnya.

** Tim

By Redaksi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *