Selamat ulang tahun pangkajene dan kepulauan



PANGKEP, FaktualSulsel. Com — Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa(DPMD) mulai menyalurkan logistik pemilihan kepala desa(Pilkades) serentak 2022.

Pelepasan logistik Pilkades serentak 2022 dilakukan langsung oleh bupati Pangkep Muhammad Yusran Lalogau(MYL), didampingi Dandim 1421 Pangkep, Kapolres Pangkep, Sekretaris daerah(Sekda) dan Kepala DPMD, di halaman kantor bupati Pangkep, Senin(28/11/22).

Bupati MYL berpesan agar Pilkades tahun ini bisa berjalan dengan kondisi aman dan bebas Covid-19.

“Saya titipkan, agar pelaksanaan Pilkades berjalan aman jangan sampai ada konflik apalagi anarkis,”pesannya.

Kepala DPMD Pangkep, Djajang mengatakan untuk hari ini disalurkan logistik Pilkades untuk kecamatan Liukang Tangaya.

Sementara untuk logistik wilayah kecamatan Liukang Kalmas akan disalurkan 1 Desember, sementara untuk wilayah daratan disalurkan 3 Desember.

“Kenapa kita dahulukan ke Lk Tangaya, karena medannya jauh dan berjauhan TPSnya sehingga dibutuhkan waktu lebih untuk mobilisasi,”katanya.

Distribusi logistik ke kecamatan Liukang Tangaya mendapat pengawalan ketat oleh pihak keamanan dari unsur TNI, Polri, Satpol PP dan Linmas.

Pilkades serentak 2022 akan digelar oleh 31 desa se kabupaten Pangkep pada 5 Desember 2022.

Deden

By Redaksi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *