PT. Semen Tonasa Group

faktualsulsel.com-Pemerintah Desa Bonto manai kecamatan mangarabombang kabupaten Takalar melaksanakan pemberian Bantuan langsung Tunai (BLT) Dana desa untuk masyarakat miskin ekstrim tahun Anggaran 2023 tepatnya di hari selasa 01/11/23 .

Kepala Desa Bonto Manai Bapak MUHAMMAD ARIS S. SOS dalam sambutannya mengharapkan agar sekiranya kepada 35 penerima BLT ini bisa mempergunakan bantuan Dana Desa dengan sebaik baik mungkin , bermanfaat dan di pergunakan sesuai peruntukannya.
Bapak kepala Desa juga mengatakan kalau Tujuan pemberian BLT Dana Desa ini untuk percepatan penuntasan kemiskinan dan para penerimanya pun sudah melewati proses verifikasi yang ketat, Adil dan tepat sasaran.sesuai dengan ketentuan dan aturan yang berlaku.
Adapun jumlah bantuan yg diterima sebanyak 600 ribu rupiah per kepala keluarga (kk) untuk penerimaan bulan Oktober dan november 2023 .

Turut hadir dalam penyaluran ini ketua Badan permusyawaratan Desa (BPD) Desa Bonto Manai bapak PARMAN TIRO serta pendamping Lokal Desa Bonto manai Bapak ISKANDAR NOMPO.

ketua BPD Parman Tiro juga berpesan kepada semua penerima BLT agar sekiranya dengan Bantuan ini bisa meringankan sedikit beban masyarakat.

Terkhusus pendamping Desa Iskandar nompo juga mengharapkan agar kiranya dengan adanya Bantuan ini bisa menurunkan tingkat kemiskinan warga masyarakat Desa Bonto Manai pada khusunya dan masyarakat Takalar pada umumnya.

Salah satu warga penerima Bantuan Hapipah daeng tanang merasa sangat bersyukur dan berterima kasih kepada pemerintah Desa Bonto Manai karna dengan bantuan ini sangat membantu dan meringankan beban di keluarganya

(Muslimin) .

By Redaksi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *