PT. Semen Tonasa Group

faktualsulsel.com-Peran utama Babinsa adalah menjaga ketertiban dan keamanan di wilayahnya, selalu hadir di setiap waktu dan peduli dengan masyarakat menjadi hal yang selalu menjadi prioritasnya.

Seperti yang di lakukakan Serka Hendra kw Babinsa kecamatan Manggala pada hari ini tgl 18 Januari 24,sekitar jam 09:30 di mana beliau turut serta dan langsung ke lapangan untuk memantau warga’nya yang berdampak banjir.

Hujan dengan intensitas tinggi beberapa hari ini telah mengakibatkan genangan air dan banjir di beberapa kota Makassar. Untuk wilayah kelurahan Manggala kecamatan Manggala tepatnya di Perumnas Antang blok 8,9 dan blok 10 ketinggian banjir sebagian sudah mencapai 1 meter lebih di mana sebagian warga sudah mengungsi dan mencari tempat yang aman.

Babinsa kec Manggala Serka Hendra mengatakan sampai saat ini sudah 139 warga yang mengungsi , semuanya di tempatkan di posko Pengungsian tepatnya di Masjid Jabal Nur Rt 2/Rw 11 kelurahan Manggala

Saya turut merasakan apa yang di rasakan warga dengan kondisi sekarang , saya berharap bencana ini cepat berakhir, sabar dan selalu Ber’Doa semoga kita semua mendapatkan perlindungan dari TUHAN dan berharap tidak terjadi sesuatu yang tidak kita inginkan, terakhir ucap Serka Hendra.

Laporan : Syam Suar

By Redaksi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *