PT. Semen Tonasa Group

Faktualsulsel.com-WAJO – Kasat Lantas Polres Wajo AKP Nawir Eming, SE bersama Personelnya melaksanakan sholat Dzuhur secara berjamaah di Masjid Agung Ummul Quraa, Jalan Mesjid Raya, Sengkang, Kecamatan Tempe, Kabupaten Wajo.

Kapolre Wajo AKBP H.Fatchur Rochman, S.H.,M.H melalui Kasat Lantas AKP Nawir Eming, SE mengatakan bahwa, menunaikan Sholat Dzuhur merupakan kewajiban untuk seluruh umat manusia yang beragama Islam.

“Hal ini juga di lakukan bertujuan untuk mengantisipasi pemanfaatan Masjid yang dapat dijadikan sebagai sarana politik terutama pada saat usai sholat berjamaah”, Ujar Kasat Lantas Polres Wajo. Rabu (7/2/2024).

Kasat Lantas Polres Wajo meminta agar masjid digunakan sesuai dengan fungsinya, yakni sebagai tempat ibadah dan menyampaikan pesan agama. Selain itu, masjid juga harus menjadi sarana untuk mewujudkan persatuan.

“Penggunaan masjid untuk kegiatan kampanye politik praktis dikhawatirkan dapat menyulut politik identitas dan kepentingan kelompok di antara para jamaah. Sehingga dilakukan antisipasi agar hal itu tidak terjadi demi mewujudkan Pemilu Aman dan Damai “,Terangnya. (**/Vetty rilla)

By Redaksi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *