PT. Semen Tonasa Group

Parepare — Mewakili Kapolres Parepare, Kapolsek Ujung AKP. Suardi, S.Sos, M.H bertemu tatap muka dengan warga jamaah Masjid Istiqlal yang terletak di Jl. Bau Massepe, Kota Parepare, dalam bingkai kegiatan kepolisian Jumat Curhat.

Jumat Curhat yang di laksanakan dengan menyentuh warga jamaah masjid, merupakan jadwal rutin yang telah di tetapkan dan di laksanakan secara konsisten oleh Kapolres Parepare AKBP. Arman Muis, S.H, S.I.K, M.M bersama jajarannya. Jumat (19/1/2024).

Dengan memanfaatkan waktu seusai pelaksanaan shalat jumat secara berjamaah, AKP. Suardi berdiri dihadapan sekitar 100 orang jamaah masjid, menyampaikan pesan dari Kapolres Parepare.

” Pemilu 2024 sudah di depan mata, tersisa 27 hari lagi menuju tanggal 14 Februari 2024, waktu hari H pencoblosan, kita patut bersyukur atas terjaganya kondisi kamtibmas Kota Parepare yang tetap kondusif sampai saat ini, semua itu bukanlah semata – mata hasil kerja polisi atau pun aparat lainnya, tetapi melainkan dari dukungan semua masyarakat dan semua kalangan, Bapak Kapolres Parepare AKBP. Arman Muis, S.H, S.I.K, M.M menitipkan salam dan pesan kepada kita semua, agar situasi ini tetap kita jaga bersama, beliau katakan kepada saya, yang kemudian saya sampaikan saat ini bahwa keberhasilan mewujudkan Pemilu Damai 2024 datangnya dari diri kita masing – masing, jika kita tetap komitmen untuk saling menjaga, maka yakinlah, Insya Allah, Pemilu Damai 2024 akan terwujud. ” Kata Suardi meneruskan pesan Kapolres Parepare.

Kegiatan Jumat Curhat dari Polsek Ujung inj, juga di hadiri oleh Camat Ujung Muh. Yusuf Azis, S.E, M.Si, sebagai presentase Mitra Pemeliharaan Kamtibmas dari unsur Pemerintah Kota Parepare.

Kapolsek Ujung pada kesempatan ini lebih memfokuskan Jumat Curhat pada penyampaian pesan – pesan Pemilu Damai. Ia juga membagikan kartu layanan pengaduan 1 x 24 Jam Karebai Kapolres 082199901786 kepada jamaah untuk di gunakan jika membutuhkan bantuan cepat dari polisi.

Kegiatan ini di akhiri dengan penyerahan bingkisan tali asih dari Kapolres Parepare, yang diserahkan AKP. Suardi kepada pemgurus Masjid Istiqlal sebagai perwujudan terjalinnya silaturahmi Polres Parepare dengan warga jamaah Masjid Istiqlal.

(**/Bahtiar A)

By Redaksi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *