Selamat ulang tahun pangkajene dan kepulauan


Tator, faktualsulsel.com –Lomba Cerdas Cermat (LCC) tingkat Kec. Bittuang digelar hari ini (17/09) di Aula SMPN 1 Bittuang. Acara dibuka oleh pengawas wilayah kec. Bittuang, Mashanda dan Saluputti, Syukur, S.Pd, “LCC adalah kegiatan rutin tahunan dan wajib dilaksanakan oleh semua sekolah, terkhusus sekolah menengah pertama di wilayah kec. Bittuang karena kegiatan ini selain melatih kompetensi, juga menjalin persahabatan di antara sekolah binaan saya,” ungkapnya.

Pesera LCC dihadiri oleh 4 peserta yang berasal dari SMPN 1 Makale, SMPN Satap 3 Bittuang, SMPN 4 Bittuang, dan SMPN Satap 6 Bittuang. Peserta diwajibkan menjawab 8 pertanyaan untuk 6 bidang studi dan sebuah pertanyaan tentang RPJM Kab. Tana Toraja. Untuk pertanyaan rebutan ada 15 nomor dan satu nomor menyangkut visi pembangunan Kab. Tana Toraja.

Persaingan sengit terlihat di sesi rebutan antara peserta dari SMPN Satap 3 Bittuang dengan SMPN 1 Bittuang. Pada akhir sesi LCC dimenangkan oleh SMPN 1 Bittuang dengan skor nilai 1.350. Dengan demikian SMPN 1 Bittuang terpilih untuk mewakili kec. Bittuang pada LCC di tingkat kabupaten, “dengan terpilihnya sekolah kami sebagai pemenang maka kami akan meningkatkan kemampuan yang sudah dicapai untuk bertanding lebih baik lagi di tingkat kabupaten,” pungkas Anthon Sampe, Kepala SMPN 1 Bittuang.

Laporan:Tim/**

By Redaksi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *