faktualsulsel.com-Makassar-Sulsel, Berikan kenyamanan kepada masyarakat saat libur perayaan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 (Nataru), Biro SDM Polda Sulsel lakukan pengecekan pos pelayanan dan pengamanan Nataru, Kamis (28/12/2023).
Pada kegiatan tersebut tampak Kabagwatpers AKBP Eko Suroso bersama Kabagpsikologi Kompol Udin Yulianto melaksanakan pengecekan Pos Pelayanan operasi Lilin Nataru 2023 di Pospam Simpang 5 Bandara dan Pospam Pelabuhan Sukarno Hatta Makassar.
Kabagwatpers Biro SDM Polda Sulsel mengatakan maksud dan tujuan dilakukannya pengecekan pos dan personel adalah guna mengetahui sejauh mana Kesiapan Personil Pengamanan dan kondisi personel pengamanan dalam Operasi Lilin 2023.
Pada kesempatan tersebut AKBP Eko Suroso juga memberikan arahan dan pesan kepada seluuruh personel yang sedang melakukan pengamanan baik unsur TNI, Polri dan Instansi terkait.
“Kepada seluruh personel Polri, TNI dan instansi terkait diharapkan memiliki Rasa Responsif dan tanggung jawab dalam melayani masyarakat dan terus jaga kesehatan dan kekompakan dalam mendukung pelaksanaan tugas pada Operasi Lilin tahun 2023, ” ucap Kabagwatpers
Selain Kabagwatpers Kabagpsikologi juga memberikan beberapa gerakan streching kepada personel pengamanan untuk memberikan refleksi agar tidak jenuh dalam melakukan pengamanan.
“Kami beri gerakan refleksi dan gerakan pengendoran urat saraf dan memperlancar otak kanan dan kiri, ini langsung kami praktekkan sehingga seluruh personel
Pengamanan bisa melakukannya setiap hari saat bertugas. Tutur Kompol Udin
Setelah memberikan arahan dan gerakan streching kepada personel pengamanan, Kabagwatpers dan Kabagpsi Biro SDM Polda Sulsel memberikan bingkisan kepada petugas yang berjaga memberi semangat kepada seluruh personel yang bertugas.
Personel yang menerima bingkisan tersebut merasa senang dan mengucapkan terima kasih kepada jajaran Biro SDM Polda Sulsel dan yang telah berkunjung ke pos pengamanan.
Untuk diketahui, kegiatan kunjungan Biro SDM Polda Sulsel ini sebagai bentuk program kegiatan dalam memantau situasi personel Polri bukan hanya pada operasi NATARU juga kontinyu dilaksanakan kepada personel yang menderita sakit atau personel yang membutuhkan bantuan.
“Kegiatan ini sebagai bentuk pelayanan Biro SDM Polda Sulsel dalam memberikan layanan personel secara aktif guna mendengarkan keluh kesah serta hambatan yang dihadapi personel itu sendiri. Tentunya kami Biro SDM Polda Sulsel selalu siap memberikan yang terbaik untuk seluruh personel Polda Sulsel Tutup AKBP Eko Surosol
(**/Vetty rilla)