faktualsulsul.com — PANGKEP – Sebagai upaya untuk mencegah banjir dan penyakit yang disebabkan oleh selokan yang tersumbat, Koramil 1421-09 LK Kalmas melaksanakan karya bakti pembersihan selokan di Jalan Andi Caco Kel Jagong Kec Pangkajene Kab Pangkep. Jumat (12/01/2024).
Kegiatan karya bakti ini diikuti oleh Letda Inf Hamzah (Pgs. Danramil 1421-09/Lk. Kalmas), Elvira Septia Ansar S.Stp (Lurah Jagong) beserta Stafnya, Srt Alhikayat (Babinsa Kel. Jagong), Srm Purn Syamsuddin, Muh Agung Junaid (KKN Unhas), Personil Koramil 09 Liukang Kalmas Serta Masyarakat Kel Jagong.
Seluruh peserta karya bakti bekerja sama dengan penuh semangat dan kekompakan, membuang sampah-sampah yang mengendap di selokan dan membersihkan rumput-rumput liar yang tumbuh di sekitarnya.
Komandan Koramil 1421-09 LK Kalmas mengatakan Kegiatan ini merupakan bentuk tanggung jawab kami terhadap lingkungan. Kami berharap dengan adanya karya bakti ini, selokan di sekitar wilayah kami bisa lebih terjaga kebersihannya, sehingga dapat mencegah terjadinya banjir dan penyakit.”
Kegiatan karya bakti ini diharapkan dapat menjadi contoh bagi masyarakat sekitar untuk selalu peduli terhadap lingkungan. Dengan kerja sama dan kepedulian dari semua pihak, lingkungan yang bersih dan sehat bukanlah hal yang mustahil untuk dicapai.
( Deden )