Selamat ulang tahun pangkajene dan kepulauan


MAKASSAR, FAKTUALSULSEL.com –Sebagai mana kita ketahui perpustakaan merupakan jendela dunia, baik guru, pegawai dan siswa siswi madrasah, bisa mengetahui dan memahami perkembangan jaman melalui membaca. 

Dengan gemar membaca akan menambah pengetahuan seseorang. Mereka yang sebelumnya tidak tahu menjadi tahu, dan mereka yang sudah tahu menjadi lebih pintar.

Hal itu disampaikan saat terjadi proses belajar mengajar ( PBM) di ruang  perpustakaan MAN 2 Kota Makassar. 

Kepala perpustakaan, Nurdin Manurung mengatakan, “dengan gemar membaca termasuk datang ke perpustakaan harus dimulai dari diri sendiri.

“Bapak atau ibu guru di sekolah harus menjadi contoh buat siswa dan siswinya agar mereka juga bisa gemar membaca, ” ungkapnya. Senin (11/9/2017).  

Hj. Agustina, S. Pd. M. Pd. Sebagai guru Bahasa Indonesia mengungkapkan, ” bahwa sekolah harus didesain seperti taman, sehingga bisa menjadikan anak lebih kreatif. Selain itu, menjadi lebih kritis dan anak-anak akan menjadi cerdas.

“Harapan saya semoga ke depan setiap satuan pendidikan dari SD/Ibtidayah hingga SMA/MA memiliki perpustakaan yang representatif, ” kata Agustina.

Sedangkan kepala perpustakaan MAN 2 Kota Makassar mengatakan, “gedung perpustakaan  mengalami kemajuan seiring perkembangan yang terjadi di Madrasah sejak tahun 2000 sampai sekarang.  

“Pembangunan perpustakaan yang representatif itu merupakan gagasan dari kepala perpustakaan sebagai penanggung jawab serta masukan dari guru dan pegawai,” tuturnya.

Di ungkapkan, perpustakaan juga dilengkapi 2 unit komputer lengkap dengan jaringan internet, sehingga akan semakin memudahkan pengunjung mengetahui peristiwa yang terjadi di luar negeri.

Sementara buku-buku yang tersedia beragam jenis mulai dari mata pelajaran, porto folio, buku agama, karya tulis, kamus hingga ensiklopedia.

Laporan : Nurdin

By Redaksi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *